Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

DPP LDII Helat Buka Bersama Anak Yatim


Dalam Ramadan yang penuh berkah dan kemuliaan ini, Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Dakwah Islam Indonesia (DPP LDII) kembali mengadakan buka bersama anak yatim dan dhuafa pada Minggu (3/6). Kegiatan yang dilaksanakan di kantor DPP LDII, Patal Senayan, Jakarta dihadiri oleh Babinsa, Babin Kamtibnas, Ketua RW sekitar dan beberapa tokoh majelis taklim setempat serta beberapa pengurus DPP LDII.

Ratno selaku Babinsa Grogol Utara, Jakarta Selatan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan DPP LDII kepada lapisan masyarakat. “Acara buka bersama yang dilakukan LDII ini, adalah salah satu partisipasi untuk memperat tali persaudaraan antar sesama terutama dalam kalangan anak yatim dan dhuafa,” kata Ratno.

TNI dan Polri berpesan kepada warga LDII supaya mempersatukan bangsa dari berbagai macam kegiatan. Karena akhir-akhir ini banyak berita yang membuat perpecahan antar umat. “Harapan kami, bagaimana caranya LDII memberikan kontribusi untuk menyatukan bangsa ini supaya menjadi satu dan tidak terpecah belah,” ungkap Babinsa Grogol Utara.

Anak yatim dan dhuafa yang hadir sebanyak 121 anak yang terdiri dari tiga Rukun Warga (RW) di sekitar Senayan. “Anak-anak yatim terdiri dari RW 07, RW 08 dan RW 12 yang berada di sekitar kantor DPP LDII ini,” ucap Thonang. Acara ini adalah bagian dari kontribusi LDII untuk masyarakat sekitar.

Selama ini telah banyak kontribusi yang diberikan LDII kepada masyarakat salah satunya adalah acara buka bersama dengan anak yatim dan dhuafa. “LDII mempunyai 3K yang terdiri dari karya, komunikasi dan kontribusi. Dan ini adalah bagian kontribusi LDII untuk masyarakat sekitar,” imbuh Thonang.

Acara ini diharapkan terus berlanjut karena memiliki dampak yang positif terhadap masyarakat sekitar.

“Ini adalah acara rutin tiap tahun yang menjadi program tahunan pengurus DPP LDII. Yang mana banyak masyarakat sekitar yang merindukan diadakan acara buka bersama ini,” tutup ustad yang sering disapa UTE. (Lines/Wicak/Rouf)

Posting Komentar untuk "DPP LDII Helat Buka Bersama Anak Yatim"